Hai Rekan Assist.id! Apabila di Faskes Anda menerapkan sistem antrian dengan mencetak nomor antrian, mari simak caranya.

Sistem Assist.id telah dilengkapi dengan fitur untuk mencetak nomor antrian, dimana pasien bisa mengetahui urutan antrian konsultasi dengan Dokter.

Kemudian Pasien juga dapat melihat urutan nomor Antrian pada Monitor Antrian.

Baca juga : Menampilkan Antrian pada Monitor Klinik

Anda dapat mencetak nomor antrian pasien pada Modul Rawat Jalan maupun Registrasi yang bisa disesuaikan dengan kondisi di Fasilitas Kesehatan Anda.

  • Apabila mencetak di modul Rawat Jalan maka nomor antrian berdasarkan antrian pada Dokter yang dituju oleh pasien.
  • Apabila mencetak di modul Registrasi maka nomor antrian berdasarkan antrian pada Poli.

Berikut ini adalah langkah-langkah mencetak nomor antrian:

1. Pada Modul Rawat Jalan atau Registrasi, klik nama pasien.

Pada Modul Rawat Jalan
Pada Modul Registrasi

*Anda dapat mencetak nomor antrian pada pasien dengan status Waiting atau setelah mengganti status dari Confirmed ke Waiting.

2. Setelah itu Klik icon Printer.

3. Kemudian akan muncul jendela print, disini bisa Anda sesuaikan dengan ukuran kertas yang tersedia. Lalu klik Print.

Contoh tampilan Nomor Antrian

Sekian penjelaskan langkah-langkah cara Print Nomor Antrian Pasien dengan mudah. Semoga dapat diimplementasikan langsung di klinik Anda.


Informasi lebih lanjut silahkan menghubungi [Whats's App : 0821-1222-2500]
Atau kunjungi laman kami di Assist.id

Cari tutorial Assist.id di Kotak di bawah ini

Jika Anda memiliki pertanyaan mengenai produk atau cara penggunaannya silahkan hubungi kami melalui live chat di dalam sistem di sebelah kanan bawah. Selamat Mencoba! (▔▽▔)/